Posisi
AutoCAD Drafter – Junior / Pemula
Kualifikasi Umum
- Pendidikan minimal SMK / D3 / S1 (Teknik Mesin, Teknik Sipil, atau bidang terkait)
- Fresh graduate dipersilakan melamar
- Mampu mengoperasikan AutoCAD 2D atau software sejenis
- Memahami dasar gambar teknik (skala, dimensi, dan pengelolaan layer)
- Mengerti dasar teknik mesin dan otomotif
- Mampu membuat gambar kerja dan shop drawing sederhana
- Mampu bekerja sesuai arahan dan standar kerja
- Bertanggung jawab, disiplin, dan komunikatif
- Siap bekerja secara remote
- Laptop disediakan Kantor
Kualifikasi Pekerja (Junior)
- Pengalaman kerja 0–1 tahun atau fresh graduate
- Terbiasa mengerjakan penggambaran ulang (redraw) gambar teknis
- Mampu melakukan perapihan layout dan file gambar
- Mampu menyesuaikan sketsa menjadi gambar kerja teknis
- Masih memerlukan review dan supervisi
- Bersedia menerima revisi sesuai arahan tim dan klien
- Memiliki kemauan belajar dan konsisten dalam bekerja
Deskripsi Pekerjaan
- Membuat dan merapikan gambar kerja teknis 2D
- Menggambar ulang berdasarkan sketsa atau brief proyek
- Melakukan revisi sesuai arahan klien dan tim Assistenku
- Menjaga standar gambar, skala, dan kerapihan file
- Berkoordinasi dengan tim Assistenku terkait progres pekerjaan
- Menyelesaikan pekerjaan sesuai tenggat waktu yang ditentukan
Fee & Ketentuan
Junior / Pemula
Gaji setara UMR DKI Jakarta penempatan di PT. Saberindo Pasific Jakarta Pusat
Dikurangi biaya layanan Assistenku sebesar 15% – 20%
Posisi ini ditujukan untuk level Junior / pemula.
Nilai kerja disesuaikan dengan beban kerja dan evaluasi performa.
Cara Melamar
• CV singkat
• Portofolio gambar (jika ada)
Subjek / Pesan:
AutoCAD – Junior – Nama